PRESS RELEASE
YANA GOSER – TANPA PERMISI
YANA GOSER adalah penyanyi dangdut pendatang baru, dia memulai karir menyanyi dari panggung kepanggung. Tanpa putus harapan dia selalu berjuang supaya karir menyanyinya makin tambah baik serta namanya dikenal luas oleh masyarakat, dengan semangatnya yang tidak mudah menyerah dengan bermodalkan vokal yang khas dan wajah yang cantik.
YANA GOSER merupakan penyanyi dangdut berasal dari Martapura Banjar Kalimantan Selatan, penyanyi ini punya kenginan namanya dikenal dan populer dikalangan pencinta dangdut. Dengan keinginan besar tersebut maka tahun 2018 ini YANA GOSER memproduksi sebuah single perdana yang bergabung dengan GSR Record di Jakarta. Di single yang terbaru berjudul Tanpa Permisi ciptaan musisi ternama Nanang Soewito yaitu pencipta lagu Oleh-Oleh By Rita Sugiarto.
“TANPA PERMISI” nama single tersebut menceritakan tentang awal percintaan yang romantis, harmonis tanpa halangan, namun dipertengan jalan tanpa hujan, tanpa angin dia tiba-tiba meninggalkan tanpa permisi ternyata dia punya hati lain. Dengan lirik yang menyentuh hati dikemas apik dengan musik dangdut original yang di arransemen oleh Arief Iskandar.
Dengan semangat pantang menyerah YANA GOSER akan meramaikan single terbarunya diseluruh media tanah air, dengan harapan dan do’a semoga semoga single perdana TANPA PERMISI akan diterima oleh masyarakat luas.